Header Ads

Kepala Kemenag Sinjai Audiensi dengan Bupati Bahas Persiapan Hari Santri Nasional 2025



Masseddi.com,Sinjai – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sinjai, H. Faried Wajedi, bersama sejumlah pimpinan pondok pesantren melakukan audiensi dengan Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif, di Rumah Jabatan Bupati Sinjai, Kamis (9/10/2025).


Kunjungan tersebut bertujuan untuk menyampaikan persiapan pelaksanaan Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) yang akan diperingati pada 22 Oktober 2025 mendatang.


Dalam pertemuan itu, H. Faried memaparkan berbagai agenda yang akan digelar untuk memeriahkan Hari Santri di Bumi Panrita Kitta.


Selain upacara peringatan Hari Santri Nasional yang akan dipusatkan di Alun-Alun Sinjai Bersatu, panitia juga merencanakan kegiatan bakti sosial berupa bersih-bersih masjid dan musala, serta kegiatan keagamaan lainnya,” ujar H. Faried.




Ia menambahkan, pelaksanaan HSN tahun ini akan melibatkan pondok pesantren dan madrasah di seluruh wilayah Kabupaten Sinjai.


Kami berharap sinergi antara Kemenag dan Pemerintah Daerah dapat memperkuat semangat kebersamaan dalam memperingati Hari Santri. Ini juga sebagai bentuk apresiasi terhadap peran santri dalam pembangunan bangsa,” jelasnya.




Sementara itu, Bupati Sinjai Hj. Ratnawati Arif menyambut baik rencana tersebut dan menyatakan dukungan penuh Pemkab Sinjai terhadap seluruh rangkaian kegiatan Hari Santri.


Peringatan Hari Santri adalah momentum penting untuk menumbuhkan nilai-nilai keagamaan, kebangsaan, dan semangat moderasi beragama di tengah masyarakat. Pemkab siap berkolaborasi agar kegiatan ini berjalan sukses dan meriah,” ungkap Bupati Ratnawati.


Adapun tema Hari Santri Nasional tahun 2025 yakni “Mengawal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Dunia”. Tema ini menegaskan bahwa peran santri tidak hanya berhenti pada menjaga kemerdekaan Indonesia, tetapi juga membawa nilai keislaman, kebangsaan, dan kemanusiaan ke ranah global.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.