Pemkab Sinjai Mulai Susun Rancangan Awal RPJMD 2025-2029
Masseddi.com,Sinjai – Pemerintah Kabupaten Sinjai di bawah kepemimpinan Bupati Dra. Hj. Ratnawati Arif dan Wakil Bupati A. Mahyanto Mazda mulai menyusun rancangan awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029. Penyusunan ini diawali dengan forum konsultasi publik yang digelar di Aula Gedung Layanan Perpustakaan Sinjai pada Senin (10/3/2025).
Forum ini diinisiasi oleh Pemkab melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sinjai dan dihadiri oleh Ketua DPRD, Ketua Komisi DPRD, Asisten dan Staf Ahli Bupati, para Kepala OPD, Pimpinan Instansi Vertikal, Camat, serta Lurah dan Kepala Desa yang mengikuti secara virtual. Selain itu, perwakilan tokoh masyarakat se-Kabupaten Sinjai juga turut serta dalam agenda penting ini.
Penyusunan RPJMD ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman serta menyamakan persepsi dalam merumuskan langkah strategis pembangunan daerah lima tahun ke depan. Hal ini selaras dengan UU No. 25 Tahun 2024 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional serta Permendagri No. 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara Perencanaan, Pengendalian, dan Evaluasi Pembangunan Daerah.
Kepala Bappeda Sinjai, Haerani Dahlan, dalam sambutannya menegaskan bahwa forum ini merupakan bagian dari proses penyusunan dokumen perencanaan jangka menengah daerah sesuai amanat Permendagri No. 86 Tahun 2017. Selain itu, forum ini juga menjadi sarana penyampaian informasi terkait RPJMD Sinjai 2025-2029 kepada seluruh pemangku kepentingan.
Sementara itu, Bupati Sinjai Ratnawati Arif dalam sambutannya menekankan bahwa program-program yang disampaikan saat kampanye kini memasuki tahap implementasi yang lebih serius. Ia berharap semua pihak dapat bersinergi dalam mewujudkan visi-misi kepemimpinannya dengan semangat "Sama-samaki".
“Masa kampanye sudah lewat, hari ini kita harus bekerja secara terukur, punya output yang jelas, dan bermanfaat bagi banyak orang,” tegasnya.
Ia juga mengajak seluruh perangkat daerah untuk menyelaraskan program dan kegiatan dengan Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden RI, RPJMD Provinsi Sulawesi Selatan, serta program prioritas dalam rencana strategis (renstra) kementerian dan lembaga terkait.
“Karenanya, saya mengingatkan seluruh perangkat daerah agar memastikan setiap program sejalan dengan kebijakan nasional maupun provinsi agar pembangunan di Sinjai lebih terarah dan berkelanjutan,” tambahnya.
Sebagai penutup, forum ini diakhiri dengan penandatanganan berita acara kesepakatan oleh perwakilan berbagai unsur yang hadir, menandai komitmen bersama dalam penyusunan RPJMD 2025-2029.
Post a Comment